Resep Rainbow cake (kukus) oleh Ichi~chan°Inchan
Berikut ini adalah resep masakan Rainbow cake (kukus). Resep Rainbow cake (kukus) yang dibuat oleh Ichi~chan°Inchan bisa disajikan 30 Potong.
Resep Rainbow cake (kukus)
Porsi: 30 Potong
Bahan-bahan
- 300 gram Tepung Terigu Segitiga Biru
- 250 gram Gula Pasir
- 8 butir Telur
- 200 ml Minyak Goreng/ Margarin dicairkan
- 2 Sachet SKM Vanilla
- 3 Sachet Susu Bubuk (Dancow Vanilla)
- 2 Bungkus Vanili bubuk ukuran kecil
- 2 Bungkus Santan Kara ukuran 65ml
- 2 Sdm SP/Ovalet (Aku pake SP)
- secukupnya Garam
- Margarin untuk Olesan Loyang
- Kertas Roti untuk Alas Loyang
- Pewarna Makanan (Merah, Orange, Kuning, Hijau, Biru, Ungu)
Langkah
-
Panaskan kukusan dan beri kain/serbat pada tutup kukusan. (Kain untuk meminimalisir air jatuh ke adonan kue yg dikukus).
-
Campuran Tepung : Ayak tepung terigu dan campur dengan susu bubuk.
-
Adonan Telur : Kocok telur + gula pasir + garam + vanilli bubuk + SP dengan kecepatan tinggi hingga mengembang dan putih berjejak. (-/+ 8 menit). Tips: saat mengocok telur ini jangan langsung dinaikan ke kecepatan paling tinggi, tapi perlahan, seperti yang saya lakukan (30 detik dengan kecepatan paling lambat, 30 detik dinaikan satu tingkat kecepatan, 1 menit dengan menaikan satu tingkat, kemudian 1 menit dinaikan lagi kecepatannya, baru sisa 5 menitan untuk kecepatan paling tinggi).
-
Tips : Usahakan dalam memixer/mengocok adonan dilakukan dengan satu arah, jika memutar ke kanan maka terus seperti itu.
-
Masukkan campuran tepung ke dalam adonan telur sedikit demi sedikit sambil dicampur dengan spatula hingga rata. (Dalam mengaduk lakukan searah).
-
Masukkan santai dan susu kental manis ke adonan. Aduk dengan spatula hingga tercampur rata. (Mengaduk harus searah terus).
-
Masukkan minyak goreng kemudian aduk hingga rata dengan spatula. Adonan yang bagus adalah adonan yg kental dan jika diangkat saat jatuh akan membentuk pita-pita.
-
Bagi adonan menjadi 6 bagian sama rata, beri pewarna masing-masing bagian.
-
Kukus tiap adonan kurang lebih 13-15 menit / hingga matang (jika ditusuk dengan garpu, maka tidak ada adonan yang menempel di garpu). Nampan pada awalnya di lapisi margarin kemudian di beri kertas roti dan dioles margarin lagi.
-
Angkat adonan yang sudah matang, bersihkan kertas rotinya.
-
Demikianlah tadi Resep Rainbow cake (kukus), Harapan kami dapat bermanfaat bagi anda.Untuk mendapatkan resep masakan lainnya gunakan Kotak pencarian yang telah kami sediakan. anda bisa menemukan sekitar satu juta resep makan dan minuman yang pastinya dapat membantu menemukan resep favoritmu.
Untuk mencetak Resep Rainbow cake (kukus) diatas, klik pada tombol print dibawah ini
Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Rainbow cake (kukus) Karya Ichi~chan°Inchan diatas pada kategori resep berikut ini
Anda sedang membaca Resep Rainbow cake (kukus) Karya Ichi~chan°Inchan dengan alamat Url: https://noramirahafizajohari.blogspot.com/2019/11/resep-rainbow-cake-kukus-karya.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.