Resep Sate Ayam Ponorogo oleh Nadia Hayu
Berikut ini adalah resep masakan Sate Ayam Ponorogo. Resep Sate Ayam Ponorogo yang ditulis Nadia Hayu cukup untuk .
Resep Sate Ayam Ponorogo
Porsi:
Bahan-bahan
- 1 kg gram fillet dada ayam
- secukupnya Garam
- 1 buah jeruk nipis ambil airnya
- ????Bumbu marinasi
- 7 siung bawang putih
- 1 sdm bawang merah goreng (boleh diskip)
- 1 sdm ketumbar bubuk
- 1 sdt jinten bubuk
- 3 sdm gula jawa sisir
- 1 jempol asem jawa
- 3 sdm kecap manis
- secukupnya Garam
- ????Bahan dan bumbu saus kacang:
- 100 gr kacang tanah, sangrai
- 3 siung bawang putih, sangrai
- 5 buah cabe rawit(sesuai selera), sangrai
- 1 lembar daun jeruk
- 1/2 sdt garam
- 2 sdm Gula jawa sisir
- ????Olesan:
- secukupnya Kecap
- secukupnya Minyak goreng
Langkah
-
Cuci bersih daging ayam. Potong pipih memanjang. agak tipis ya, jangan terlalubtebal. kucuri dg air jeruk nipis dan sedikit garam Sisihkan. (Saya lupa foto potongannya, nanti ada ketika direndam bumbu untuk gambaran)
-
Haluskan semua bumbu marinasi kecuali kecap. Kemudian tumis sampai matang. Ini supaya tidak langu hasil satenya nanti.
-
Masukkan bumbu ke dalam potongan ayam, tambahkan kecap. Aduk sampai rata. Diamkan di kulkas 2-3 jam sampai merasuk bumbunya. Note: saya marinasi pagi sore baru saya bakar. Semakin lama semakin merasuk. (Potongannya memanjang gini ya, kelihatan kan)
-
Setelah direndam, tusuk daging ayam memanjang ya. Lakukan sampai dagingnya habis. Ohya, tips supaya tusuknya tidak gampang terbakar, rendam air dulu sebelum digunakan.
-
Untuk bumbu bakarnya, sisa bumbu marinasi tadi tambah minyak goreng dan kecap secukupnya, jangan pelit ya. Makin melimpah kecap makin enak. Minyak goreng tujuannya supaya berkilau cantik.
-
Bakar sate sampai setengah matang (berubah warna) tanpa diolesi bumbu bakar. Setelah itu olesi bumbu bakar dikedua sisi, dibolak balik ya bakarnya. Menjelang mau diangkat olesi bumbu lagi, bakar sebentar trs angkat.
-
???????? saus kacang, haluskan semua bahan. (Kacang boleh digoreng biasa pakai minyak atau disangrai) kalau disangrai lebih sehat dan ga berminyak. Koreksi rasanya. Ambil di mangkok, seduh dengan air panas lalu tambahkan kecap secukupnya. Aduk sampai rata.
-
Penyajian, potong2 lontong di piring. Taruh sate diatasnya, siram dengan kuah kacang. Manteeep jiwa.
Demikianlah tadi Resep Sate Ayam Ponorogo, Semoga bermanfaat untuk anda.Untuk mencari berbagai resep makanan dan minuman lainnya silahkan gunakan Kotak pencarian yang kami sediakan. koleksi kami hampir satu juta resep masakan yang tentunya dapat memuaskan anda.
Untuk mencetak Resep Sate Ayam Ponorogo diatas, klik pada tombol print dibawah ini
Temukan berbagai resep menarik lainnya selain Resep Sate Ayam Ponorogo Kiriman dari Nadia Hayu diatas pada kategori resep berikut ini
Anda sedang membaca Resep Sate Ayam Ponorogo Kiriman dari Nadia Hayu dengan alamat Url: https://noramirahafizajohari.blogspot.com/2017/05/resep-sate-ayam-ponorogo-kiriman-dari.html, Bagikan url tersebut di Facebook/Instagram kamu jika resep ini berfanfaat.